Contact Us - Privacy Policy - Disclaimer - Terms of Service - About

Pengertian Isim Ghoiru Munshorif (الإسم غير المنصرف) dalam Ilmu Nahwu

Salah satu tanda-tanda isim adalah dibaca tanwin, tapi berbeda untuk isim yang satu ini, yaitu isim ghoiru munshorif, karena isim ini tidak menerima tanwin atau tidak dibaca dengan tanwiin, daaan tidaak menerima i'rob jer dengan kasroh tetapi dibaca jernya dengan fathah.

A. Pengertian Isim Ghoiru Munshorif

Secara bahasa isim ghoiru munshorif berarti isim yang tidak menerima tanwin shorfi. Menurut ulama nahwu tanwin shorfi adalah tanwin tamkin. Menurut syarah ibnu aqil tanwin tamkin adalah tanwin yang bertemu dengan isim mu’rob (isim yang bisa dibaca dhommah, kasroh, maupun fathah) yang munshorif (dan menerima tanwin). Jadi kesimpulannya adalah bahwa isim ghoiru munshorif adalah isim yang tidak menerima tanwin shorfi (contoh tanwin shorfi : dhommatain, fathatain, kasrotain).

Secara istilah isim ghoiru munshorif adalah:
ما فيه علتان من العلل او واحدة منها تقوم مقامهما سمي به لامتناع دخول الصرف عليه

"Isim ghoiru munshorif adalah isim yang mempunyai dua ilat atau satu ilat yang menempati dua ilat . karena isim ghoiru munshorif memiliki keserupaan dengan fiil (kata kerja) dari segi sama-sama memiliki dua ilat far’iyah, yang satu kembali pada lafadz dan yang lain kembali pada makna."

yang dimaksud dengan illat adalah sesuatu yang membuat isim menjadi ghoiru munshorif.

B. Pembagiannya

Nah, isim ghoiru munshorif ada yang cukup dengan satu 'illat, ada juga yang butuh dua illat baru bisa dikatakan isim ghoiru munshorif. Ada sembilan illat untuk menjadikan isim ghoiru munshorif yaitu : wazan fiil, udul, ta’nis, tarkib mazji, ziyadah alif nun, ajamiyah, sighot muntahal jumu’, alamiyah dan washfiyah. Berikut ini pembagiannya :

pembagian isim ghoiru munsharif

  1. SEBAB SATU 'ILLAT :

yang cukup dengan satu 'illat lalu ia disebut sebagai isim ghoiru munshorif, yaitu shighot muntahal jumu' dan alif ta'nits. berikut penjelasannya:

  • SHIGHOT MUNTAHAL JUMU' (صيغة منتهى الجُمع)
Shighot tersebut dinamakan shighot muntahal jumu karena tidak mungkin dijamakan taksir lagi atau bahasa gampangnya adalah bentuk jamak yang paling ujung, udah ga mungkin dijadikan jamak lain lagi. Jamak ini harus mengikuti wazan 'مَفَاعِلُ/مَفَاعِيْلُ'

Contoh : مَسَاجِدُ , صَوَامِعُ , مَصَابِيْحُ , قَنَادِلُ

Shighot muntahal jumu' tercegah dari tanwin karena memiliki satu ilat yang menempati dua ilat, yang kembali pada makna berupa jama, cabang dari makna mufrod, sedang yang kembali kepada lafadh karena didalam bentunya  الجمع اقصى cabang dari shighot mufrod .

  • ALIF TAKNIS (ألف تأنيث)
Alif taknits yang menempati dua ilat tercegah dari tanwin (ghoiru munshorif) secara mutlak, baik alif mamdudah ataupun alif taknis maqsuroh dan bagaimanapun keadaanya, baik nakiroh, ma’rifat(alam), mufrod ataupun jamak.

Contoh alif taknis mamdudah :   صَحْرَاء , حَمْرَاء , أشْياء , زَكَرِيا

Contoh alif taknis maqsuroh :  حُبْلى , مَرْضَى, ذِكْرَى

Semua lafadz tersebut diatas tercegah dari tanwin (ghoiru munshorif), karena memiliki dua ilat far’iyah, ilat yang kembali pada lafadz taknis.




    2. SEBAB DUA 'ILLAT

  • WAZAN FI'IL
Wazan fi'il adalah setiap kalimah isim yang mengikuti wazan yang khusus fiil . seperti فَعَّلَ  atau فُعِلَ  atau انفعل dan sesamanya dari setiap lafadz yang dimulai dengan hamzah wasol atau setiap lafadz yang awalnya terdapat huruf tambahan (ziyadah) seperti ziyadah fiil أَفْعُلُ , نَفْعُلُ, تَفْعُلُ , يَفْعُلُ

Contoh wazan fiil bersama alamiah

  • أَحْمَدُ nama orang

  • يَزِيْدُ nama orang

  • تَغْلِبَ nama suatu qabilah

  • نَرْحَسُ nama tumbuhan

  • سَمَّرَ nama kudanya hajjaj bin yusuf

Lafadz-lafadz diatas tercegah dari tanwin (ghoiru munshorif) karena memiliki dua ilat far’iyah, yang kembali pada lafadz berupa wazan fiil, wazan fiil itu cabang dari wazan isim, karena fiil dicetak dari isim masdar, sedang ilat yang kembali pada makna berupa alamiah(dijadikan nama) , sedang alamiah yang dilalahnya ma’rifat itu cabang dari nakiroh yang dilalahnya umum, sesuatu itu pada asalnya tidak maklum kemudian dijadikan maklum.

Contoh wazan fiil bersama washfiah

  • اَصْفَرُ yang muannastnya       صفراء

  • اَحْمَرُ yang muannastnya    حمراء

Lafadz tersebut memiliki dua ilat far’iyah, yang kembali pada lafadz berupa wazan fiil, yang kembali pada makna berupa wasfiah, sedang sifat itu cabang dari perkara yang disifati (mushuf).


  •  UDUL (عدل)
قوله ومنع عدل) وهو خروج الاسم عن صيغته الاصلية)

Udul adalah keluarnya isim (kata benda) dari bentuk aslinya. Udul ada 2, yaitu:

1) Udul Haqiqi

Yaitu isim yang mengikuti wazan فُعاَلُ dan  مَفْعَلُ, yang digunakan untuk hitungan satu sampai dengan sepuluh . dua wazan tersebut digunakan untuk memindah dari lafadz-lafadz hitungan (adad) yang asli yang diulangi .

2) Udul Taqdiri

Yaitu nama yang mengikuti wazan فْعَلُ ,yang merupakan pindahan dariفَاعِل  dalam taqdirnya.

Contoh udul bersama alamiah

1)      زُحَلُ  perpindahan dari زَاحِلٌ

2)      زُفَرُ   perpindahan dari زَافِرٌ

3)      عُمَرُ  perpindahan dari ٌعَامِر

Contoh udul bersama wasfiah

1)       أُحَادُ, مَوْحَدُ perpindahan dari وَاحِدٌ، وَحْدٌ

2)      ثُنَاءُ , مَثْنَى  perpindahan dari إِثْنَيْنِ، إثْنَيْنِ

3)      ثُلَاثُ , مَثْلَثُ  perpindahan dari ثَلَاثَةٌ، ثَلَاثَةٌ
Lafadz-lafadz tersebut memiliki dua ilat far’iyah, yang kembali pada lafadz berupa udul, udul itu cabang dari laadz yang dipindahi (ma’dul anhu), sedang yang kembali pada ma’na berupa alamiah, yang dilalahnya ma’lum, cabang dari tidak ma’lum, atau berupa sifat cabang dari maushuf.


  • TA TAKNIS (تاء التأنيث)
Taknis yang menggunakan ta’ tercegah dari tanwin (ghoiru munshorif) secara mutlak, baik untuk isim alam mudzakar ataupun muannast yang hurufnya lebih dari 3 huruf ataupun kurang.

Contoh ta’nis menggunakan ta’ bersama alamiah

1)      فَاطِمَةُ

2)      طَلْحَةُ

3)      ثَبَّةُ


  • TARKIB MAZJI
Tarkib mazji adalah gabungan dari dua nama yang yang membentuk suatu kesatuan nama, yang bukan tarkib idhofi, tarkib isnadi, dan tarkib isnadi. Tarkib mazji yang ghoiru munsorif adalah yang diakhiri selain lafadh waih . adapun yang di akhiri dengan waih maka mabnikasr .

Contoh: بَعْلَبَكُ , مَعْدَكَرْبُ

lafadh-lafadh ini ghoiru munshorif karena memiliki dua ilat far’iyah, yang kembali pada lafadh berupa tarkib . sedang tarkib itu cabang dari mufrod, ilat yang kembali kepada makna berupa alamiyah yang dilalahnya maklum, cabang dari tidak maklum.


  • ZIYADAH (Tambahan) ALIF DAN NUN
Yaitu tambahan alif dan nun bersamaan dengan alamiyah atau wasfiyah dengan syarat jika dimuanastkan tidak diberi tambahan ta’ .

Contoh :

Alamiah  (nama orang)   = عِمْرَانُ , عُثْمَانُ

Wasfiyah  (sifat)    =  ُسَكْرَان yang muannastnya سَكْرَى  'artinya orang yang mabuk'
                               = عَطْشَانُ yang muannasnya عَطْشَى 'artinya orang yang haus'


Lafadh-lafadh tersebut tercegah dari tanwin karena memiliki dua ilat far’iyah, yang kembali pada lafadh berupa ziyadah(tambahan), cabang dari mazid alaih, sedang ilat yang kembali pada makna berupa alamiah atau wasfiah.


  • AJAMIYAH
Yaitu kalimah yang dicetak ‘ajam (bukan Arab).

Kalimah ajam bisa tercegah dari menerima tanwin dengan dua syarat :
  • Merupakan alam (nama) dalam bahasa ajamnya

  • Lebih dari 3 huruf
Contoh : إِبْرَاهِيْمُ , إِسْحَاقُ, إسْمَاعِيْلُ  يَعْقُوْبُ
Lafadh-lafadh tersebut termasuk isim ghoiru munshorif karena memiliki dua ilat far’iyah, yang kembali pada lafadh berupa ajamiyah, sedang ajamiyah itu cabang dari arabiyah, karena hak-hak tiap bahasa itu tidak dicampuri bahasa lain, sedang ilat yang kembali pada makna berupa alamiyah.
Nama-nama nabi semua ajamiyah kecuali 4 nama, sebagaimana yang disyairkan sebagian ulama’:

هود شعيب صالح محمّد  *  أوضاعها في العجم ليست توجد

رضوان مالك نكير منكر   *   أمثالها في حكم ما قد ذكروا

Tetapi nama Ridwan (رِضْوَانُ) tercegah dari tanwin karena mempunyai ilat alamiah dan ziyadah alif nun.

Jika terdiri dari 3 huruf maka bisa ditanwin, seperti نُوْحٌ , لُوْطٌ .

  •  ‘ALAMIYAH
Lafadh yang dijadikan nama, karena perkara itu pada asalnya dicetak tidak tertentu kemudian ditentukan (dengan nama), alamiyah bisa tercegah dari tanwin jika bersamaan dengan ilat yang kembali kepada lafadh yaitu: wazan fiil, udul, ziyadah alif nun, ajamiyah, tarkib mazji, dan taknis .


  • WASFIAH
Wasfiah atau sifat merupakan ilat far’iyah yang kembali makna, karena sifat itu cabang dari maushuf (perkara yang dishifati). alamiyah bisa tercegah dari tanwin jika bersamaan dengan ilat yang kembali kepada lafadh yaitu: wazan fiil, udul, ziyadah dan alif nun. Sifat jika bersamaan dengan ziadah alif nun disyaratkan harus mengikuti wazan فعلان yang muannastnya  فعلى dan jika bersamaan dengan wazan fiil disyaratkan mengikuti wazanافعل   yang muannastnya tidak menggunakan ta’ .


C. Bacaan I'robnya (Rofa', Nashob, dan Jer)

ketika dibaca rofa' dan nashob, isim ghoiru munshorif tanda rofa'nya masih menggunakan dhommah, dan tanda nashobnya masih menggunakan fathah. Tapi yang membuat beda adalaah ketika isim ghoiru munshorif dibaca jer, maka tanda jernya harus menggunakan fathah. berikut contohnya :



Isim Ghoiru Munshorif


Dibaca Rofa’ dengan Dhomah


Dibaca Nashob dengan Fathah


Dibaca Jer dengan Fathah



مَسَاجِدُ



مَسَاجِدَ



مَسَاجِدَ



صَحْرَاءُ



صَحْرَاءَ



صَحْرَاءَ



أحْمَدُ


أحْمَدَ


أحْمَدَ


عُمَرُ



عُمَرَ



عُمَرَ



إبْرَاهِيْمُ



إبْرَاهِيْمَ



إبْرَاهِيْمَ



أحْمَرُ



أحْمَرَ



أحْمَرَ



أبْيَضُ



أبْيَضَ



أبْيَضَ



سَكْرَانُ



سَكْرَانَ



سَكْرَانَ



عَطْشَانُ



عَطْشَانَ



عَطْشَانَ


Note:
  • Isim ghoiru munshorif dibaca jer dengan fathah apabila tidak diidhofahkan (disambung dengan isim lainnya) atau tidak kemasukan alif dan lam. Apabila isim ghoiru munshorif diidhofahkan dan kemasukan alif + lam, maka hukum i'robnya kembali ke asalnya yaitu dijer dengan kasroh.
    Contoh:
    مَرَرْتُ بِأَحْمَدِكُمْ , kata 'أَحْمَدِ' diidhofahkan dengan dhomir (kata ganti) كُمْ , maka hukumnya kembali ke asalnya yaitu dijer dengan kasroh.
    مَرَرْتُ بِالأَحْمَدِ    kata  'أَحْمَدِ'  kemasukan alif lam (ال), maka hukumnya kembali ke asalnya yaitu dijer dengan kasroh.

Kesimpulannya yaitu : Isim ghoiru munshorif adalah isim yang mempunyai dua ilat atau satu ilat yang menempati dua ilat . karena isim ghoiru munshorif memiliki keserupaan dengan kalimah fiil dari segi sama-sama memiliki dua ilat far’iyah , yang satu kembali pada lafadz dan yang lain kembali pada makna.

Ilat far’iyah yang bisa menyebabkan tercegah dari tanwin (shorfi) ada 9,yaitu: wazan fiil, udul, ta’nis, tarkib mazji, ziyadah alif nun, ajamiyah, sighot muntahal jumu’, alamiyah dan washfiyah. Oleh Bahauddin bin nuhas dikumpulkan dalam sebuah syair:



Referensi:

  • http://kangbahauddin.blogspot.co.id

34 comments:

  1. Keren dan detail...Syukron katsiron

    ReplyDelete
    Replies
    1. Alhamdulillah, terimakasih, semoga bermanfaat ya :)

      Delete
  2. Alhamdulillah... Dgn penjelasan dr anda insya allah saya sudah faham. Semoga manfaat amnin .Terima kasih

    ReplyDelete
    Replies
    1. amin ya Allah, terimakasih kembali mbak @nuri rida

      Delete
  3. Syukron jazakumullah khoiron ahsanal jaza'

    ReplyDelete
  4. Kalo رمضان termasuknya ilatnya apa...???

    ReplyDelete
    Replies
    1. untuk kalimat رمضان ilatnya ada dua yaitu "'alam" karena ia merupakan nama salah satu bulan yg mulia, dan ilat yang kedua yaitu alif dan nun.
      mohon dikoreksi jika saya salah, :)
      terimakasih sudah berkunjung.. semoga bermanfaat.

      Delete
  5. saya masih bingung tentang ilat, mohon di jelaskan lagi dan diberi contoh:),trimakasih;)

    ReplyDelete
    Replies
    1. illat itu arti bahasanya 'penyakit' sedangkan arti istilahnya adalah sesuatu yang membuat isim tidak boleh dibaca tanwin.
      Nah, suatu isim bisa disebut ghoiru munshorif (tidak boleh dibaca tanwin) jika isim tersebut mempunyai illat (penyebab/penyakit).
      Yang membuat unik adalah, hehe isim (kata benda) itu bisa menjadi ghoiru munshorif hanya dengan satu illat saja dan ada juga isim yang harus punya dua illat untuk bisa menjadi ghoiru munshorif.
      Contoh isim yang punya satu illat:
      - shigot muntahal jumu' (bentuk jamak dlm bhs Arab yang paling puncak), yaitu mengikuti wazan مفاعل atau juga مفاعيل, contoh:
      أذْهَبُ إلَى مَسَاجِدَ
      Lafadz مَسَاجِدَ harusnya dibaca مَسَاجِدٍ (dibaca kasroh tanwin) karena ada huruf jar (إلَى) tapiii gara gara lafadz itu punya illat karena mengikuti wazan مَفَاعِلَ maka tanwin nya harus dibuang dan mengikuti hukum isim ghoiru munshorif yaitu 'harus dibaca (Fathah) diakhir kata saat dlm keadaan jar'.

      Adapun contoh isim yang punya dua illat bisa langsung dilihat di bagan pembagian di atas ya mas/mba, disitu pembagian dan keterangannya insyaAllah sangat ringkas dan to the point :)

      Terimakasih sudah berkunjung,semoga bermanfaat.

      Delete
  6. Apa alasan nya aliflam dan izafah yg bisa meruntuhkan isim tegah saraf ini trmksih akhwan...

    ReplyDelete
    Replies
    1. jawabannya ada di Nadham Alfiyah bait ke 43 ya akhwan, :)
      وَجُرَّ بِالْفَتْحَةِ مَالا يَنْصَرِفْ # مَالَمْ يُضَفْ أَوْيَكُ بَعْدَ ألْ رَدِفْ
      Bait ini menjelaskan bahwa isim ghoiru munsharif dimajrurkan dengan tanda fathah, kecuali jika isim tersebut berada dalam kedudukan mudhof atau dimasuki al, maka hukum ghoiru munsharifnya runtuh dan dijarkan dengan kasrah.
      terimakasih sudah berkunjung, semoga bermanfaat. amiin

      Delete
  7. موسى itu kan alif ta nis terus dia mudzakar apa muanas

    ReplyDelete
    Replies
    1. alif pada kata 'موسى' memang alif taknis mas mbak, tapi kata 'موسى' tetap menunjukkan arti mudzakkar, menurut kamus mu'jam al-ma'any https://www.almaany.com/ar/dict/ar-ar/%D9%85%D9%88%D8%B3%D9%89/
      kata 'موسى' bisa muannats dan bisa juga mudzakkar, muannats secara lafadz karena terdapat alif ta'nits, tapi mudzakkar secara makna karena menunjukkan nama laki-laki (juga dinisbatkan kepada Nabi Musa AS.).
      untuk lebih rincinya tentang mudzakkar dan muannats bisa buka postingan ini ya: https://arabunaa.blogspot.com/2017/03/pengertian-mudzakkar-dan-munnats-dalam.html

      Wa Allahu 'Alam, mohon dikoreksi teman-teman bila saya salah. :)
      terimakasih sudah berkunjung.

      Delete
  8. Kan didalam ghoiru munshorif ygdisebutkan hanya ta'nis,apakah ta'nis tersebut dibagi menjadi dua alif ta'nis dan ta'ta'nis?mohon penjelasannya terima kasih

    ReplyDelete
    Replies
    1. untuk yang ta'nits itu memang ada dua ya mas/mbak, ada ta ta'nits (تاء التأنيث), dan alif ta'nits (ألف التأنيث)..keduanya berbeda bentuk tapi mempunyai makna yg merujuk pada arti perempuan (kecuali pada kata tertentu seperti موسى 'pake alif taknis' dan طلحة 'pakai ta' taknis' yang tanda ta'nits nya ada tapi maknanya laki-laki).
      Nah, perbedaan antara alif ta'nits dan ta' taknis adalah:
      1. alif taknis dalam isim ghoiru munshorif itu cukup dengan satu illat saja (illatnya yaitu alif taknis itu sendiri) bisa langsung menjadi isim ghoiru munshorif (ada pembagiannya pada postingan)
      2. ta' taknis harus mempunyai dua illat dulu baru dia bisa menjadi isim ghoiru munshorif (ini juga ada penjelasannya di atas)

      mohon dikoreksi jika ada poin yg salah, terimakasih sudah berkunjung. semoga jawabannya membantu, :)

      Delete
  9. Assalamualaikum ustadz.. Izin save ya buat di amalkan..

    ReplyDelete
  10. Bismillahirrahmanirrahim.
    Ustadz, saya ingin bertanya. .

    1. Untuk kata Musa apakah itu jatuhnya isim ghoir munsharif atau isim mashur?
    2. Untuk mengi'rabkan Al-Asma'ul Husna itu seperti apa ya? Karena kalau isim ghoir munsharif memakai alif lam kan jadi gugur, sedangkan huruf terakhirnya Alif Ta'nits yang tidak berharakat.

    Mohon pencerahan nya. Syukran 🙏

    ReplyDelete
  11. Ahmadani termasuk katagori mana ya?apa tergantung tujuan kita??

    ReplyDelete
  12. di sebuah bait lagu ada kalimat yang janggal buat saya contohnya seperti : اَنْتُمْ مُرَبِّيْ رُوْحِنَا..
    pertanyaan saya 1. apakah kalimat di atas di benarkan dalam qoidah Nahwu?
    2. sebatas manakah ikhtirom orang yang mulia menggunakan lafad اَنْتُمْ apakah cukup mubtadaknya ataukah dengan khobarnya juga harus di jamak kan?

    ReplyDelete
  13. Kau pada qhosidah sa'duna fiddunnya, lafadz Khodijah dan Fatimah dibaca nashob, apakah karena isin ghoiru munshorif??

    ReplyDelete
  14. Alip ta'nis yang mempunyai ilat satu sepangkat ilat dua.. itu cabang dari mana?

    ReplyDelete
  15. Assalamualaikum ustadz Izin copas.. matur suwon...

    ReplyDelete
  16. Apa saja wazan isim ghairu munsharif dan contohnya kak?

    ReplyDelete
  17. Gimana kalo lafadذي الحجة termasuk isin goir munsharif kaahh ...

    ReplyDelete